Banyak cara untuk membuat anak menjadi cerdas seperti harapan setiap orangtua. Salah satunya adalah dengan mengajak anak bermain sambil belajar berbagai hal yang erat dengan dunianya.

Misalnya saja untuk anak laki-laki. Biasanya, mereka sangat menyukai robot-robotan. Agar lebih menarik lagi, kita bisa mengajak mereka menghitung robot-robotan yang mereka miliki. Dengan begitu, mereka tidak hanya menyukai permainan robotnya saja, tetapi juga mengajak mereka untuk belajar berhitung.

Lain halnya dengan anak perempuan. Biasanya, anak perempuan sangat menyukai keindahan. Akan lebih menyenangkan kalau kita bisa mengajak mereka untuk menciptakan keindahan melalui coretan warna-warni. Contohnya dengan mengajak mereka menggambar bunga-bunga di taman dalam selembar kertas lalu mewarnainya.

Dua kegiatan inilah yang dilakukan teman-teman kita dalam buku Arena Bermain Anak Cerdas karya Yahyono yang diterbitkan oleh Tangga Pustaka.

Tidak hanya menghitung, menggambar, dan mewarnai saja, buku ini juga berisi kegiatan lain yang tidak kalah serunya, seperti main tembak sasaran, kotak pecah, jungkat-jungkit, dan bermain kartu angka. Seru kan?

Buku ini tidak hanya bertujuan untuk mengenalkan anak pada huruf dan angka saja (dasar-dasar membaca dan menghitung). Melainkan pula membantu anak untuk melatih motorik halus dan harmoni warnanya. Beragam permainan yang terdapat dalam buku ini membantu memancing kreativitas dan intelegensi anak.

Dengan kehadiran Anda sebagai orangtua atau pendidik, tentu kegiatan belajar sambil bermain ini akan lebih optimal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *